Sharing tentang kegiatan kemarin ah...
Beritanya di muat di Majalah Media Hindu, Mei 2009
Ok, Cekkidott..... ;)

Dasyat, Pelatihan Jurnalistik SMAN 1 Nusa Penida-Bali Siswa pun Ketagihan

Puluhan siswa SMAN 1 Nusa Penida, Klungkung, Bali dibangkitkan semangatnya untuk menjadi penulis dan pembicara publik cemerlang melalui pelatihan jurnalistik yang bertajuk “Menjadi Penulis dan Pembicara Publik yang Memikat” dikemas dengan sangat menarik dan heboh Sabtu, 25 April 2009 lalu. Dalam kesempatan tersebut, tokoh muda Hindu seorang wartawati muda, Ni Kadek Surpi Aryadharma hadir sebagai narasumber.

Selama kurang lebih tiga jam, lima puluh siswa yang terdiri atas 10 siswa Klub Jurnalistik serta 40 siswa lainnya yang berasal dari kelas X 1 dan XII IPA tampak antusias mengikuti pelatihan tersebut. Wartawati muda yang sempat meraih penghargaan K. Nadha Awards pada tahun 2007 lalu ini menyajikan materi dengan gaya khas anak muda sehingga menarik hati peserta pelatihan. Ia menyampaikan bahwa untuk menjadi penulis atau pembicara publik, bukan perkara yang sulit, karena setiap orang dapat melakukannya. Asalkan seseorang mau membangkitkan kecakapan ganda itu. Akan sangat baik kata Mahasiswa S2 Brahmavidya IHDN Denpasar ini apabila seseorang memiliki kecakapan ini untuk mendukung kesuksesan karirnya, apapun profesi yang dipilih.

Mengutip ucapan tokoh besar Svami Vivekananda yang dikaguminya, “Manusia adalah wujud ilahi yang memiliki keagungan dan kemampuan. Ia dapat melakukan hal-hal besar dalam kehidupannya. Segala sesuatu yang diperlukan ada pada dirinya.” Oleh karenanya untuk meraih kesuksesan, syarat pertamanya adalah memiliki jiwa optimis. Banyak orang yang terlanjur memandang bahwa menulis itu sulit, sehingga sedikit penulis yang terlahir dari negeri ini, terlebih penulis-penulis Hindu yang jumlahnya sangat terbatas.

Dalam kesempatan tersebut, Surpi juga membagikan kiat sukses siswa kepada peserta pelatihan yang diambil dari buku yang ditulisnya sendiri : Melahirkan Generasi Muda Berkarakter Dewata. Ditegaskannya, kesuksesan bukan hanya dimiliki oleh orang ‘borju’ atau anak pejabat, tapi milik siapa yang berupaya untuk meraihnya.

Sementara Putu Eka Prayastiti Kefani, mantan Ketua OSIS SMAN 1 Sidemen dan P. Wahyuningsih alumnus Institut IHDN Denpasar yang turut hadir dalam pelatihan tersebut juga memberi inspirasi kepada peserta pelatihan untuk terus semangat meraih cita-cita, dengan menyanyikan lagu Bintang Cemerlang yang merupakan hits album Golden Youth.

Dalam pelatihan yang dibuka langsung oleh Kepala SMAN 1 Nusa Penida, I Nyoman Dunia, S.Pd. itu Surpi juga memberikan bantuan buku tulisannya dan Majalah Media Hindu untuk memperkaya perpustakaan setempat. Ketua panitia, Ni Komang Wiranti seusai pelatihan mengatakan pelatihan jurnalistik kali ini sungguh dasyat dan tidak membosankan.

“Banyak hal yang kami dapat. Kami jadi semakin percaya diri dan berjanji akan terus berusaha menjadi yang terbaik,” ujarnya.

Siswa kelas XI IPA ini berharap semoga di masa mendatang lahir penulis-penulis hebat dari SMAN 1 Nusa Penida. Guru pembina Klub Jurnalis, Drs. Jamal yang mendampingi siswa hingga pelatihan usai menyampaikan terimakasih dan rasa harunya atas perhatian yang diberikan dan berharap pelatihan yang serupa dapat diadakan kembali di lain kesempatan. “Kecuali karena alasan rasa sayang dan pengabdian yang dalam, jarang ada pembicara yang datang tanpa mau dibayar, bahkan tanpa meminta dana transportasi,” ujarnya dengan rasa haru serta berpesan kepada para siswa untuk mengikuti teladan dari tim pelatihan jurnalistik yang dipimpin Surpi. (fani)
0 Responses

Posting Komentar

Pengikut